Wisata Taman Labirin Coban Roondo Malang
Foto: Istimewah

Wisata Taman Labirin Coban Rondo Malang

Salah satu objek wisata baru yang terdapat dalam area wisata Coban Rondo adalah Taman Labirin Coban Rondo. Lokasi Wisata Taman Labirin Coban Rondo Malang jaraknya berdekatan dengan air terjun dan juga hutan Coban Rondo. Butuh waktu kurang lebih 10 menit untuk bisa sampai area Air Terjun Coban Rondo atau kurang lebih 200 meter. Jadi, cocok nih sebelum anda bersantai di dekat air terjun, ada baiknya cari keringat sambil menikmati sejuknya udara di Taman Labirin Coban Rondo.

Sesuai dengan konsepnya, Salah satu wisata Malang ini menawarkan taman dengan jalur berliku dan rumit ala The Maze Runner. Di sana, anda bakal banyak menemukan pintu keluar, namun juga jalan buntu yang siap membuat anda frustrasi. Konsep tanaman hijau pada Taman Labirin Coban Rondo memiliki tinggi kurang lebih 2 meter. Tembok hijau yang tinggi menjadi pembatas kiri dan kanan jalan. Sedangkan lebar jalar di dalam labirin kurang lebih 1,75 meter yang cukup untuk dilewati dua orang. Jadi ketika berpapasan tidak terlalu sempit.

Baca Juga: Pura Lempuyang, Pura Tertinggi di Bali

Wisata ini diresmikan pada tahun 2014. Seluruh area labirin ini masih dipenuhi penghijauan dengan pepohonan alami, sehingga masih sangat sejuk. Meskipun luas labirin ini tidak begitu besar, namun tetap saja membuat para wisatawan tersesat di sini. Diperkirakan total luas keseluruhan wisata menempati areal 2400 meter persegi. Di taman Labirin ini bisa anda manfaatkan untuk berbagai hal. Mulai dari mencari inspirasi atau minotaur layaknya masyarakat khas Yunani, atau berburu spot foto yang Instagrammable.

Jika wisatawan lelah bermain di Taman Labirin, wisatawan dapat berkunjung ke wahana lain untuk mendapatkan pengalaman yang berbeda. Wahana lain di sekitar area labirin seperti Panahan, ATV, Bersepeda, Memberi Makan Ikan, Paint Ball, Menggunakan Segway, dan Outbond.

Baca Juga: 10+ Objek Wisata di Puncak Bogor

Lokasi wisata Taman ini berada di daerah Pandesari, Pujon, Malang. Wisata ini berada satu komplek dengan tempat wisata Air Terjun Coban Rondo, jadi untuk masuk ketaman labirin ini anda pun juga terlebih dahulu masuk ke area Air Terjun Coban Rondo ini.

Untuk rute menuju Taman Labirin Malang ini, jika anda dari arah Malang atau Kediri, maka silahkan  menuju ke kawasan Pujon, lalu jika anda menemukan patung sapi berukuran besar di tengah jalan  sebuah pertigaan, maka silahkan anda masuk ke sebuah jalan kecil yang mengarah ke wisata Coban Rondo.

Gravatar Image
Berbagi Cerita Seputar Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published.